KUMPULAN KTI KEBIDANAN DAN KTI KEPERAWATAN

Bagi mahasiswi kebidanan dan keperawatan yang membutuhkan contoh KTI Kebidanan dan keperawatan sebagai rujukan dalam penyusunan Karya Tulis Ilmiah bisa mendapatkannya di blog ini mulai dari BAB I, II, III, IV, V, Daftar Pustaka, Kuesioner, Abstrak dan Lampiran. Tersedia lebih 800 contoh kti kebidanan dan keperawatan. : DAFTAR KTI KEBIDANAN dan KTI KEPERAWATAN

KTI Hubungan Kehadiran Suami Sebagai Pendamping Istri Bersalin Terhadap Penurunan Rasa Nyeri Saat Persalinan di Klinik Bersalin XXXXX

Minggu, 21 Agustus 2011


Melahirkan adalah perjuangan yang membutuhkan dukungan suami. Suami dapat memberikan dukungan sebelum dan saat kelahiran tiba, misalnya dengan mendampingi  istri mengikuti  senam hamil  atau pelatihan  persiapan  persalinan sehingga suami mengetahui  apa yang dilakukan istrinya saat menjalani proses persalinan.  Kehadiran  suami  menjelang  prosepersalinan  akan  membuat  istri lebih tenang dan sentuhan tangannya, doa, maupun motivasi yang diucapkannya akan membuat istri merasa lebih kuat menghadapi rasa sakit dan berjuang untuk melahirkan bayinya (Musbikin, 2005, hlm. 43).
Peran suami sangat penting untuk membantu ketenangan jiwa istri. Kasih sayang dan belaian suami tetap penting sehingga tampak keharmonisan keduanya makin bersemi menjelang hadirnya buah cinta yang di harapkan. Suami dapat membantu beberapa tugas istri, sehingga istri dapat istirahat terutama menjelang bersalin.  Suami  dapat membelikan  bacaan  bermanfaat  bagi kesehatan  ibu dan anak, sehingga pertumbuhan dan perkembangan janin makin baik. Kasih sayang yang   mendukung   keharmonisan   keluarg perlu   dipupuk sehingg dapat membantu kedamaian rumah tangga (Manuaba, 1999, hlm. 99).
Istri yang didampingi oleh keluarga terutama suami mengalami komplikasi yang lebih sedikit, kebutuhan terhadap analgetik dan terapi medis juga berkurang. Dengan kehadiran pendamping persalinan juga menjadikan waktu persalinan lebih singkat dan membuat istri merasa tenang, nyaman, jauh dari depresi  pasca persalinan dan bayi yang dilahirkan dalam keadaan sehat dengan nilai APGAR baik (Musbikin)
Definisi pendamping persalinan
Pendamping  merupakan  keberadaan  seseorang  yang  mendampingi atau terlibat langsung sebagai pemandu persalinan, dimana yang terpenting adalah dukungan yang diberikan pendamping persalinan selama kehamilan, persalinan, dan nifas, agar proses persalinan yang dilaluinya berjalan dengan lancar dan memberi kenyamanan bagi ibu bersalin (Curtis, 1999, hlm. 269).
Tujuan pendamping persalinan
Dalam proses persalinan  sangat dibutuhkan  pendampinpersalinan, yang  manpendamping  persalinan  dibutuhkan  ibu  memberikan  dukungan dan bantuan kepada ibu saat persalinan  serta dapat memberikan  perhatian, rasa                  aman,                   nyaman,       semangat,      menentramkan   hati           ibu,         mengurangi ketegangan ibu atau status emosional menjadi lebih baik sehingga dapat mempersingkat proses persalinan (Danuatmaja, 2004, hlm. 23).
Siapa yang mendampingi persalinan
Dalam proses persalinan, ada beberapa orang yang dapat dijadikan ibu sebagai pendamping persalinan, tetapi akan lebih baik apabila pendamping persalinan bagi ibu bersalin adalah suami atau keluarga terdekat. Kehadiran suami ini sangat berpengaruh bagi kelancaran proses persalinan. Banyak hal yang dapat dilakukan suami seperti halnya memijat, menenangkan, dan menolong   segal sesuatu   yang   ibu   inginka sampa proses   kelahiran (Musbikin, 2006, hlm. 254 ).
Kehadiran seorang pendamping persalinan sangat besar artinya dalam proses persalinan, karena pendamping  persalinan dapat berbuat banyak hal untuk membantu ibu saat persalinan. Hal yang wajar jika pendamping persalinan gugup dan sangat sulit menyaksikan orang yang dikasihi menderita kesakitan saat bersalin dan diberi kesempatan untuk mendampigibu yang bersalin  yang  dapamempererat  hubungan  karensudah  bersama-sama melalui sebuah peristiwa khusus (Danuatmaja, 2004, hlm. 22 ).
 Peran pendamping persalinan
Suami  memiliki  peran yang sangat  besar untumemberikan  dukungan kepada ibu selama persalinan. Salah satu peran penting adalah memastikan ibu  sampai di rumah sakit dan memberi semangat kepada istrinya, menemani istri selama proses persalinan secara tidak langsung mengajarkan suami untuk bisa lebih menghargai dan perhatian pada ibu nantinya karena suami adalah oang paling dekat dengan sang ibu (Curtis, 1999, hlm. 270).
Penelitian juga menunjukkan bahwa tidak ada yang lebih efektif dalam membantu seorang calon ibu untuk menghadapi persalinannya daripada dukungan yang baik dari bidan dan teman yang dipilih untuk menemaninya. Dukungan yang penuh kasih mengurangi kebutuhan ibu terhadap obat pereda nyeri dan campur tangan medis dalam persalinannya, dan ini akan meningkatkan               kepuasan      terhadap                           pengalamannya              dalam                    melahirkan (Nolan, 2003, hlm. 143).
Manfaat pendamping persalinan
Ada beberapa manfaat apabila pendamping menemani istri saat persalinan yaitu memberikan rasa ketenangan dan penguat psikis pada ibu saat kontraksi, suami siap siaga dan selalu ada bila dibutuhkan, kedekatan emosi suami dan istri bertambah, suami akan lebih menghargai istri. Melihat pengorbanan istri saat persalinan akan dapat lebih menghargai istrinya dan menjaga perilakunya (Hall, 2002, hlm. 125).
Kunjungi : Download KTI Kebidanan dan Keperawatan No  230

0 comments:

Posting Komentar