BAB I
PENDAHULUAN
- LATARBELAKANG.
Pembangunan kesehatan merupakan bagian integral dan terpenting dari pembangunan nasional. Tujuan diselenggarakannya pembangunan kesehatan adalah meningkatnya kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar terwujud derajat kesehatan masyarakat yang optimal. Untuk mencapai tujuan pembangunan kesehatan tersebut telah diselenggarakan berbagai upaya kesehatan secara menyeluruh, berjenjang, dan terpadu dengan menempatkan Puskesmas sebagai penanggungjawab penyelenggara upaya kesehatan tingkat pertama.
Pada saat ini hampir diseluruh pelosok tanah air telah didirikan Puskesmas. Dimana untuk lebih menjangkau seluruh wilayah kerjanya ,Puskesmas telah diperkuat dengan adanya Puskesmas Pembantu dan Puskesmas Keliling. Disamping itu untuk daerah yang jauh dari sarana pelayanan rujukan, Puskesmas telah dilengkapi dengan fasilitas rawat inap.
Puskesmas harus selalu berupaya memelihara dan meningkatkan kesehatan, mencegah dan mengobati penyakit,serta memulihkan kesehatan baik kesehatan perorangan, keluarga, dan masyarakat yang berkunjung dan bertempat tinggal di wilayah kerjanya tanpa diskriminasi dan dengan menerapkan kemajuan tehnologi kesehatan yang sesuai.
Mengingat pentingnya peran Puskesmas,maka Puskesmas di tuntut untuk bekerja secara optimal sesuai dengan tugas-tugas yang sudah ditentukan. Dalam melaksanakan perannya Puskesmas harus bekerja dengan optimal dan penuh tanggung jawab. Salah satu bentuk pertanggungjawaban dari Puskesmas terhadap telah dilaksanakannya penyelengaran pelayanan kesehatan adalah berupa penyajian data dalam berbagai bentuk dan macam.
- TUJUAN
Diantara berbagai macam bentuk pertanggungjawaban puskesmas adalah berupa laporan tahunan salah satunya.laporan tahunan memuat data-data hasil kegiatan puskesmas untuk satu tahun yaitu dari bulan Januari sampai dengan bulan Desember. Untuk laporan tahunan ini, kami buat untuk periode bulan Januari sampai dengan Desember 2009.
Tujuan dibuat laporan tahunan ini adalah untuk menyajikan hasil pelaksanaan penyelenggaran pelayanan kesehatan. Mengingat laporan ini merupakan kumpulan data dari setiap pemengang program, maka diharapkan laporan tahunan ini dapat dijadikan sebagai feedback dan koreksi untuk mencapai hasil yang lebih optimal dari masing-masing pemegang program.
- RUANG LINGKUP.
Puskesmas bertanggungjawab menyelenggarakan upaya kesehatan perorangan, dan upaya kesehatan masyarakat dimana berdasarkan SKN kedua jenis upaya kesehatan tersebut merupakan pelayan kesehatan tingkat pertama.
Upaya kesehatan tingkat pertama ini dapat dikelompokan menjadi dua yaitu :
1. Upaya kesehatan wajib.
Upaya kesehatan wajib merupakan upaya kesehatan yang harus dilaksanakan oleh setiap puskesmas. Upaya kesehatan wajib meliputi : upaya Promosi Kesehatan, Upaya Kesehatan Lingkungan, Upaya Kesehatan Ibu dan Anak serta keluarga Berencana, Upaya kesehatan Gizi Masyarakat, Upaya Pencegahan dan Pemberantasan penyakit menular, dan Upaya pengobatan dasar.
2. Upaya kesehatan Pengembangan
Merupakan upaya pelayanan kesehatan yang dilaksanakan oleh puskesmas sesuai ketetapan dari Dinas Kesehatan Kabupaten berdasarakan permasalah kesehatan yang ditemukan di masyarakat. Untuk Puskesmas Sono Martani upaya kesehatan pengembangan yang dipilih meliputi : Upaya kesehatan gigi dan mulut, Upaya kesehatan Mata, Upaya kesehatan Jiwa, Upaya kesehatan Usia Lanjut, Upaya kesehatan sekolah, Upaya Perawatan Kesehatan Masyarakat.
Upaya laboratorium medis dan laboratorium kesehatan masyarakat serta upaya pencatatan dan pelaporan tidak termasuk pilihan karena ketiga upaya ini merupakan pelayanan penunjang dari setiap upaya pelayanan wajib dan upaya pelayan pengembangan puskesmas
D. VISI PUSKESMAS SONO MARTANI
Mewujudkan Desa Sono Martani Sehat 2010.
Desa Sehat 2010 merupakan gambaran masyarakat desa masa depan yang ingin dicapai melalui pembangunan kesehatan, ditandai penduduknya hidup dalam lingkungan dan prilaku hidup sehat, memiliki kemampuan untuk menjangkau pelayanan kesehatan yang bermutu secara adil dan merata, serta memiliki derajat kesehatan yang setinggi-tingginya.
E. MISI PUSKESMAS SONO MARTANI
- Menggerakkan pembangunan desa yang berwawasan kesehatan .
- Mendorong kemandirian masyarakat untuk hidup sehat.
- Memelihara dan meningkatkan pelayanan kesehatan yang bermutu, merata dan terjangkau.
- Memelihara dan meningkatkan kesehatan individu, keluarga dan masyarakat beserta lingkungan.
File lengkapanya download di Laporan Praktek Puskesmas Mahasiswa Kebidanan
Kunjungi : KTI Kebidanan terbaru
0 comments:
Posting Komentar