KUMPULAN KTI KEBIDANAN DAN KTI KEPERAWATAN

Bagi mahasiswi kebidanan dan keperawatan yang membutuhkan contoh KTI Kebidanan dan keperawatan sebagai rujukan dalam penyusunan Karya Tulis Ilmiah bisa mendapatkannya di blog ini mulai dari BAB I, II, III, IV, V, Daftar Pustaka, Kuesioner, Abstrak dan Lampiran. Tersedia lebih 800 contoh kti kebidanan dan keperawatan. : DAFTAR KTI KEBIDANAN dan KTI KEPERAWATAN

KTI TINGKAT PENGETAHUAN IBU MENOPAUSE TENTANG AKTIFITAS SEKSUAL MASA MENOPAUSE DI DESA XXXXX

Minggu, 17 April 2011

BAB I
PENDAHULUAN

1.1.       Latar Belakang
Menopause di anggap sebagian masyarakat sebagai awal dari kemunduran fungsi kewanitaan secara keseluruhan. Banyak perempuan menopause merasa menjadi tua, yang tidak disosialisasikan dengan ketidak menarikan dan kehilangan hasrat seksual. Tidak benar jika dikatakan hasrat seksual menurun secara permanen setelah perempuan memasuki masa menopause. Studi yang dilakukan Duke University, AS menunjukkan bahwa tidak semua perempuan menopause mengalami penurunan hasrat seksual. 39% dari perempuan berusia 61-65 tahun memiliki aktifitas seksual dan 27% perempuan usia 66-71 tahun. Sebanyak 13% menopause dilaporkan memiliki hasrat lebih tinggi dibandingkan ketika mereka masih muda. Mayoritas perempuan dalam studi itu yang mengaku kurang memiliki aktifitas seksual ternyata sebenarnya belum kehilangan hasrat seksual, Hasrat seksual pada perempuan  menopause selalu ada, tetapi badanya tidak mampu melakukan setiap hari (Anonimous, 2007).
Setiap tahunnya sekitar 25 juta wanita di seluruh dunia di perkirakan mengalami menopause. Jumlah wanita usia 50 tahun keatas dapat di perkirakan meningkat dari 500 juta pada saat ini menjadi lebih dari 1 miliar pada 2030. Menurut data World Health Organization (WHO) pada tahun 2025 jumlah wanita yang berusia tua di perkirakan akan melonjak dari 107 juta ke 373 juta (Ali, 2009).


Dalam sebuah studi Journal Of Women Health Dan Gender-Based Medicine  di sebutkan bahwa, 65% wanita yang berusia antara 51-64 tahun, dan 74% wanita yang berusia diatas 65 tahun masih melakukan hubungan intim paling tidak sekali dalam seminggu (Lestary, 2010). 
Sebagai negara berkembang, Indonesia tidak hanya memiliki potensi sumber daya alam dan sumber daya manusia yang merupakan tombak bagi pembangunan perekonomian negara. Berdasarkan data Biro Pusat Statistik tahun 2006 jumlah penduduk Indonesia adalah sekitar 225 juta dan 52% nya adalah perempuan. Pada tahun 2010 jumlah perempuan yang berusia diantara 50-55 tahun diperkirakan mencapai 30,3 juta atau kira-kira 15% dari jumlah total penduduk Indonesia (Kumala, 2008).
Menurut Badan Pusat Statistik, pada tahun 2005, jumlah penduduk Sumatra Utara adalah 6.161.607 jiwa dengan jumlah penduduk wanita pada kelompok umur 40-54 tahun diperkirakan telah memasuki usia menopause sebanyak 916.466 jiwa. Sedangkan pada tahun 2006 ada sebanyak 6.318.990 jiwa dengan jumlah penduduk wanita berusia 40-54 tahun ada 1.041.614 jiwa. Jumlah penduduk kota Medan pada tahun 2006 sebanyak 1.309.681 jiwa dengan jumlah penduduk wanita berusia 40-54 tahun ada 138.813 jiwa (Aina, 2007).
Berdasarkan karya tulis ilmiah Winda (2006) di Desa Paya Bakung  Kecamatan Hamparan Perak Tahun 2006 di dapati sebanyak 19 orang (63,3%) dari 30 responden  yang berpengetahuan kurang tentang menopause.    
Dari survei awal yang di dapat lebih kurang ada 15 orang dari 20 responden kurang mengetahui tentang menopause khususnya Aktifitas Seksual Masa Menopose Di Dusun XVII Desa Saentis Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang.
Bedasarkan uraian diatas, penulis berminat dan tertarik untuk penelitian dengan judul “Tingkat Pengetahuan Ibu Menopause Tentang Aktifitas Seksual  Masa Menopause di Dusun XVII Desa Saentis Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang Tahun 2010.

Kunjungi : Download KTI Kebidanan dan Keperawatan No 82

0 comments:

Posting Komentar